Sudah jadi tradisi acara tahunan , setiap malam 1 Syawal / malam lebaran Idul Fitri Masyarakat Pekauman , Kampung Melayu Dan sekitarnya Kabupaten Banjar, Kalsel berbondong-bondong ke TKP yakni tepian sungai Martapura yg membatasi desa Pekauman dan Kampung Melayu.
Biasanya, akan terjadi 'perang' meriam karbit antar dua kampung yang dipisah oleh aliran sungai ini. Jangan bayangkan ini perang sungguhan. Hanya seru-seruan dan memeriahkan malam lebaran.
Namun bagi anda yang tidak tahan dengan suara nyaring dan kagetan ada baiknya berhati-hati. Karena suara letupan dari meriam karbit ini lumayan menggetarkan.
source:
http://hadyfile.mywapblog.com/tradisi-perang-meriam-besi-antara-pekaum.xhtml
Posting Komentar