Keren! Syarat Jadi Ketua BEM Unlam Harus Bisa Baca Alquran | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Selasa, 26 Januari 2016

Keren! Syarat Jadi Ketua BEM Unlam Harus Bisa Baca Alquran

BERITABANJARMASIN.COM - Setelah sempat digadang-gadang bakal dilaksanakan Januari, pemilihan Ketua BEM Unlam diagendakan pada Maret 2016 mendatang. Bahkan, syarat untuk menjadi calon Ketua dan Wakil Ketua BEM harus bisa baca Alquran bagi yang muslim.

Pemilihan Raya (Pemira) Universitas Lambung Mangkurat memasuki babak baru setelah beberapa waktu lalu sempat molor, akibat pelaksanan kongres mahasiswa yang terlambat. Harusnya kongres itu dilaksanakan pada bulan September atau Oktober dan Pemira dilaksanakan Desember. Tetapi dengan molornya pelaksanaan kongres mahasiswa unlam itu menyebabkan molornya jadwal Pemira BEM Unlam.

Ketua Komisi Pemilihan Umum Mahasiswa (KPUM) Unlam, Hida Munirah menyampaikan kepada berita banjarmasin.com, sekarang KPUM diberi waktu kurang lebih dua bulan untuk melaksanakan pemilihan umum Ketua dan Wakil Ketua BEM. "Untuk pemilihan umum kami dari KPUM Unlam mengagendakan pada tangal 21 Maret 2016 dan untuk pendaftaran calon dilaksanakan pada16 sampai 26 Februari," kata Hida Munirah, Selasa (26/1/2016).

Ditambahkannya, untuk pelantikan dilaksanakan tanggal 25 Maret 2016. Selain itu Ada dalam pemira tahun ini syarat pencalonan Ketua dan Wakil Ketua BEM yang beragama Islam harus bisa membaca Alquran. [mfr/sip]

photo: gerhanabintangnah.blogspot.co.id

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner