BANJARMASIN, BBCOM - Pemerintah Kota (Pemkot) Banjarmasin terus berupaya mempercantik kota. Salah satunya dengan dilanjutkanya pembangunan siring Jalan Jenderal Sudirman tepatnya di depan eks kantor Bappeda Kalsel.
Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Gusti Ridwan Sofyani mengatakan, sesuai dengan kesepakatan kontrak, untuk penyelesaian pembangunan siring berukuran kurang lebih 100 meter itu ditargetkan selesai dalam jangka waktu 180 hari kerja.
"Pemkot akan terus berupaya mempercantik Banjarmasin salah satunya dengan pembangunan Siring Sungai Martapura yang diharapkan bisa menjadi objek wisata," ucapnya, Rabu (5/8/2017).
Selain Siring Jalan Jenderal Sudirman, PUPR juga berencana melanjutkan pembangunan Siring RK Ilir yang ditargetkan juga selesai 2017 ini.
"Untuk anggaran keduanya Pemkot menyediakan dana sekitar tujuh miliar yang merupakan dari dana APBD," jelasnya. [sbr/sip]
Posting Komentar