BANJARMASIN, BBCOM - Gelaran akbar Roadshow Saudagar Nusantara (RSN) siap dilaksanakan di Kota Banjarmasin 7 Oktober 2017, di Hotel Mercure. Koordinator Nasional Serikat Saudagar Nusantara (SSN), Rendy Saputra bakal hadir sebagai pembicara utama.
Mengambil tema "Saudagar Banua Berdaya" RSN tampil dengan konsep yang menarik. Akan ada seminar dan workshop yang membahas Understanding Business Language and Investment Deal Making.
Koordinator SSN Kota Banjarmasin, Sodiq Ali, ST kepada BeritaBanjarmasin.com menguraikan, gelaran ini diadakan spesial untuk para pebisnis maupun mereka yang mau menggeluti dunia bisnis di Kalimantan Selatan. "Insya Allah ilmunya aplikatif dan tidak sekadar motivasi saja," kata Sodiq, Senin (31/7/2017).
Owner Pusat Oleh-Oleh Galuh Banjar ini juga menambahkan, peserta akan dimanjakan dengan tempat seminar dan workshop yang berkualitas yaitu di Hotel Mercure, berbagai voucher menarik dan ilmu bisnis yang berguna. "Visi kita ingin agar wirausaha di Banua bisa bertumbuh dan berdaya. Sesuai tagline SSN, berjejaring, bertumbuh dan berdaya," tegasnya.
Selain itu, lanjut Sodiq, setelah RSN, akan ada Kopdar Saudagar Nusantara (KSN) skala nasional dan spektakuler, akhir Oktober 2017. Bertempat di Sentul International Convention Centre (SICC) Bogor, Jawa Barat menghadirkan pembicara dan para pengusaha berkelas, dengan 12.000 lebih peserta.
Dijelaskannya, Kang Rendy Saputra sebagai pembicara utama sudah dikenal sebagai business coach yang berpengalaman dan visioner di Indonesia. "Ya beliau masuk jajaran yang paling top di Indonesia saat ini. Sayang untuk dilewatkan," tutupnya. [sip]
Posting Komentar