KAMMI Banjarmasin Dukung PT Ambapers Dorong Kenaikan PAD Kalsel. | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Jumat, 20 April 2018

KAMMI Banjarmasin Dukung PT Ambapers Dorong Kenaikan PAD Kalsel.

Silaturahmi KAMMI Banjarmasin bersama perusahaan PT.Ambang Barito Nusapersada (Ambapers)/ beritabanjarmasin.com
Banjarmasin, BBCom - Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia (KAMMI) Banjarmasin mengadakan silaturrahim tokoh dengan Direktur Utama PT. Ambang Barito Nusapersada (Ambapers), Syaipul Adhar, pada Jumat (20/04).

Bertempat pada kantor yang beralamat di Jalan Yos Sudarso, Banjarmasin Barat ini dengan membawa rombongan empat orang beserta ketua umum KAMMI Banjarmasin yang langsung di sambut oleh Syaipul Adhar.

Alumni Magister Ilmu Ekonomi Universitas Lambung Mangkurat (ULM) ini menyampaikan panjang lebar mengenai sejarah panjang PT Ambapers di Kalsel.

"Kita berdiri tahun 2009, 60 persen saham milik pemerintah provinsi dan 40 persen adalah saham Badan Usaha Milik Negara (PT Pelindo)," ujarnya.

Masih oleh Syaipul, ia juga menyampaikan bahwa PT Ambapers setiap bulan memberikan pendapatan asli daerah (PAD) untuk kalsel sebesar 2 Miliar.

"Hingga setiap tahun kita memberikan dividen kepada Banua sebesar 9 Miliar," jelasnya kepada beritabanjarmasin.com.

Ketika ditanya planning berikutnya, ia menjelaskan dengan lugas bahwa PT. Ambapers sedang berjuang membuka kerjasama dengan beberapa daerah di Kalimantan Tengah seperti Kapuas dan Sampit. 

"Selain itu kita sounding peraturan daerah tentang alur barito supaya direvisi agar mampu menaikan PAD karena di dalam perda tersebut ada beberapa yang sudah tidak sesuai dengan kondisi sekarang seperti muatan Sawit dan Semen yang tidak kena tarif dan kita berencana membuka kerjasama dengan beberapa daerah seperti Kapuas dan Sampit," pungkasnya.

Ketua KAMMI Banjarmasin, Muhammad Alfiansyah mengaku mendukung dengan sikap dari PT Ambapers yang berkeinginan menaikan PAD Kalsel melalui revisi peraturan daerah alur barito. (arum/puji/ayo)

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner