Pemkot Banjarmasin-Yogyakarta Bakal Gelar Harjad Bareng | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Selasa, 31 Juli 2018

Pemkot Banjarmasin-Yogyakarta Bakal Gelar Harjad Bareng

Ibnu Sina, Walikota Banjarmasin/beritabanjarmasin.com
BANJARMASIN, BBCOM - Tak cukup dengan memberikan inovasi baru dalam pembangunan daerah, Pemkot Banjarmasin melalui Wali Kota H Ibnu Sina merencanakan event besar bersama Yogyakarta.

Hal itu dilatarbelakangi waktu hari jadi kota Banjarmasin dan Yogyakarta yang berdekatan. Banjarmasin akan memperingati Harjad ke-492 September nanti, sedangkan Yogyakarta pada Oktober 2018.

"Saya bersama Wali Kota Yogyakarta telah sepakat menggelar event," ungkap orang nomor satu di Banjarmasin, H Ibnu Sina, Selasa (31/7/2018).

Event yang akan digelar selama dua hari tersebut adalah gowes dengan rute Banjarmasin-Yogyakarta dan sebaliknya pula Yogyakarta-Banjarmasin. "Dengan event ini menguntungkan satu sama lainnya, dan mempererat tali silaturahmi antar kota," ujar dia.

Pemkot Banjarmasin juga berharap bisa belajar banyak kepada daerah yang dikenal dengan gudegnya tersebut. Apalagi Yogyakarta beberapa kali mendapatkan penghargaan kota ramah anak kategori madya. "Agar bisa mendapatkan penghargaan serupa agar pembangunan daerah menuju smart city bisa terwujud," harapnya. (arum/sip)

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner