Unik, Begini Cara Rosehan Serap Aspirasi Warga Kuin Utara | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Minggu, 15 Juli 2018

Unik, Begini Cara Rosehan Serap Aspirasi Warga Kuin Utara

HM Rosehan NB saat menggelar jalan santai dengan warga Kuin Utara/beritabanjarmasin.com
BANJARMASIN, BBCOM - Ratusan warga Kuin Utara dan sekitarnya antusias berpartisipasi dalam kegiatan jalan santai berhadiah yang diprakarsai oleh Anggota DPRD Kalimantan Selatan, HM Rosehan NB, pada Minggu (15/7) pagi. Kegiatan dengan hadiah utama satu unit sepeda gunung itu dalam rangka memeriahkan perhelatan Piala Dunia 2018 juga Untuk memupuk kekompakan Warga Kuin, Banjarmasin.

Berdasarkan pantauan beritabanjarmasin.com, sejak pagi ratusan peserta dari berbagai kalangan hadir di halaman samping makam Sultan Suriansyah. Mulai dari anak-anak, pelajar, pegawai negeri sipil dan masyarakat ambil bagian dalam kegiatan jalan santai. 

Para peserta dilepas oleh HM Rosehan NB dari garis start disamping Makam Sultan Suriansyah, Kuin Utara. Setiap peserta mendapatkan kupon yang nantinya akan diundi untuk mendapatkan hadiah yang telah disiapkan panitia. 

Dimeriahkan pula oleh Barongsai saat acara jalan santai, Sabtu (14/7/2018)/beritabanjarmasin.com
“Kegiatan ini kita laksanakan dalam momentum perhelatan piala Dunia 2018. Ada sejumlah rangkaian acara dan kegiatan yang telah kami siapkan untuk memeriahkan acara ini. Salah satunya pertunjukan Barongsai dan Drum Band,” terang Rosehan. 

Anggota DPRD Kalsel dari F-PDIP ini berpesan kepada para peserta jalan sehat agar menjaga ketertiban dan keamanan saat mengikuti kegiatan tersebut. Terutama bagi peserta anak-anak dan pelajar agar berjalan kaki sesuai rute yang telah ditetapkan oleh panitia. 

“Tolong para peserta lebih tertib di jalan raya. Gunakan sebagian jalan raya saja, karena sebagian lagi digunakan untuk kelancaran arus lalu lintas para pengendara yang melewati jalan raya,” pesannya. 

HM Rosehan NB saat ditemui awak media mengaku sangat, mengapresiasi semangat masyarakat Banjarmasin khususnya warga Kuin Utara yang begitu antusias mengikuti acara jalan santai ini. 

"Saya melihat warga Kuin Utara sangat memahami betul bahwa persatuan dan kesatuan NKRI itu diatas segala-galanya, buktinya mereka kompak datang diacara ini, mulai dari bapak,ibu,kakek dan ada juga nenek dengan cucunya," canda mantan wakil Gubernur Kalsel ini. 

Sementara itu, acara gerak jalan santai ini selain sebagai wadah silaturahmi HM Rosehan NB dengan warga Kuin Utara juga sekaligus digunakan sebagai sarana menyerap aspirasi warga Kuin Utara.

"Dari hasil acara Jalan Santai yang sering kita selenggarakan cukup banyak aspirasi, informasi, maupun masukan berharga dari warga yang diperoleh," ungkap Rosehan. 

Lantas bagaimana cara menyerap aspirasi dari ratusan orang tersebut? 

Rosehan sedikit membocorkan teknik serap aspirasi yang dianggapnya cukup efisien dan jitu. Sebelum kegiatan digelar, panitia membagikan kupon kepada peserta jalan santai. Di dalam kupon pendaftaran itu, selain menulis identitas diri, peserta diminta untuk menulis aspirasi, saran, keinginan, pertanyaan dan apapun yang terkait dengan uneg-uneg mereka. 

Acara serap aspirasi yang bersifat non formal seperti jalan santai ini, sangat efektif. Karena, keluh kesah masyarakat arus bawah bisa terserap dan masyarakat tidak canggung menyampaikan aspirasinya. (edoz/ayo)

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner