Berhasil Kelola Bank Sampah, Pemkot Banjarmasin Diundang ke Jepang | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Selasa, 28 Agustus 2018

Berhasil Kelola Bank Sampah, Pemkot Banjarmasin Diundang ke Jepang

H.Ibnu Sina,Wali Kota Banjarmasin/beritabanjarmasin.com
BANJARMASIN, BBCOM - Kota Banjarmasin diusulkan menjadi calon percontohan program ASEAN SDGs Frontrunner Cities for SDGs FC Candidate Cities. Untuk itu, Pemkot Banjarmasin bakal diundang ke Tokyo dan Nagano, Jepang memaparkan keberhasilan mengelola sanitasi dan sampah, September 2018.

Program itu dilaksanakan ASEAN bekerjasama dengan Institute of Global Enviromental Strategies (IGES), menyelenggarakan program ASEAN SDGs Frontrunner Cities for SDGs FC Candidate Cities. Program ini bertujuan agar kota-kota di ASEAN berpartisipasi aktif dalam pencapaian program ASEAN SDGs, yaitu sustainable cities. Terkait air, sanitasi, produksi dan energi.

Banjarmasin diundang pada Regional Inception Workshop di Tokyo dan Nagano, Jepang, karena dianggap berhasil dalam program pengelolaan sanitasi dan sampah.

Wali Kota Banjarmasin, H Ibnu Sina mengatakan, IGES membantu Pemkot Banjarmasin untuk kerjasama pengelolaan bank sampah. "Karena kita dianggap berhasil dan IGES ingin melanjutkan untuk program lainnya, termasuk untuk teknologi lain di pengolahan sampah," kata Ibnu Sina.

Dia juga mengungkapkan, tahun 2016 dan 2017 dirinya juga diundang ke Bangkok, Thailand dalam rangka memaparkan bagaimana Kota Banjarmasin mengelola sampah. (arum/sip)

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner