Peringati HUT RI, Wali Kota Beri Penghargaan 289 Masyarakat | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Jumat, 17 Agustus 2018

Peringati HUT RI, Wali Kota Beri Penghargaan 289 Masyarakat

Sebagian notaris, guru, tenaga kesehatan, tenaga KB, pemuda pelopor, Jambore, Adwiyata, DP3A, dan Tenaga dinas sosial berprestasi di Balai kota/beritabanjarmasin.com
BANJARMASIN, BBCOM - Memperingati HUT RI ke-73, Pemkot Banjarmasin memberikan penghargaan kepada 289 masyarakat beprestasi, di Balai Kota, Kamis (16/8/2018).

289 orang itu terdiri dari notaris, guru berprestasi, siswa SD, SMP, tenaga kesehatan, tenaga KB, Pemuda Pelopor, Jambore, Adiwiyata, DP3A dan Tenaga Dinas Sosial berprestasi.

Penghargaan diserahkan langsung Wali Kota Banjarmasin H Ibnu Sina, di Balai Kota Banjarmasin, bersamaan dengan kegiatan Malam Ramah Tamah dengan unsur Forkompida, Para Perintis Kemerdekaan, Veteran Angkatan 45, Janda Pejuang 9 November, Purnawirawan, Weredatama, Warakauri, dan Para Teladan serta anggota Paskibraka Kota Banjarmasin.

Wali Kota Banjarmasin, H Ibnu Sina mengatakan, Kota Banjarmasin salah satu kota di Indonesia yang menjadi saksi sejarah perjuangan. Hal tersebut juga dijadikan spirit Hari Jadi ke-492 Kota Banjarmasin. 

Untuk itu, ia mengucapkan terimakasih kepada seluruh pejuang yang telah berhasil merebut kemerdekaan ini, khususnya para pejuang di Kalsel. "Saya mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada para pejuang dan pendahulu kita, karena perjuangannyalah kemerdekaan di Banjarmasin ini juga kita rasakan," tuturnya.

Ketua Legiun Veteran Kota Banjarmasin, Kaspul Anwar dalam kesempatan yang sama menyatakan, sangat berterimakasih dengan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Banjarmasin yang selama ini telah memperhatikan keberadaan para veteran pejuang. “Kami ingin sekali berperan dalam pembangunan kota ini. Karena itu beri kami kesempatan untuk menanamkan nilai-nilai kebangsaan kepada para siswa di kota ini,” ucapnya.

Plh Sekda Kota Banjarmasin, Gazi Akhmadi dalam laporannya menjelaskan berbagai kegiatan yang telah dilaksanakan Pemkot Banjarmasin menjelang peringatan HUT RI ke-73, seperti mengeluarkan imbauan kepada masyarakat hingga melaksanakan kick off rangkaian kegiatan Harjad Kota Banjarmasin di Kawasan Kuliner Baiman.

Kegiatan tersebut kemudian dilanjutkan dengan renungan suci ke Taman Makam Pahlawan di Landasan Ulin, Kota Banjarbaru. Bertindak sebagai inspektur upacara dalam kegiatan yang dilaksanakan pukul 00.00 Wita itu Danrem 101 Antasari, Kolonel Inf Yudianto Putrajaya. Dalam sambutannya, perwira menengah ini pun mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk menghargai jasa-jasa para pahlawan yang telah gugur dalam mempertahankan kemerdekaan. (arum/sip)

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner