Rayakan HUT RI, Warga Rawa Sari Gelar Dzikir Bersama | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Minggu, 19 Agustus 2018

Rayakan HUT RI, Warga Rawa Sari Gelar Dzikir Bersama

Suasana tabligh akbar/beritabanjarmasin.com
BANJARMASIN, BBCOM - Berbagai cara dilakukan masyarakat untuk memeriahkan HUT Proklamasi RI ke 73. Seperti yang dilaksanakan Majelis Al Baraqah Banjarmasin. Majelis pimpinan Guru Mubarak ini, menggelar tablig akbar bersama warga Komplek Rawa Sari, Banjarmasin Tengah, Jumat (17/8/2018).

Selain bersalawat bersama, Tak lupa juga mereka membawakan lagu kebangsaan Indonesia Raya sebagai simbol negara dan memasang banyak bendera sepanjang Jalan Komplek Rawa Sari tersebut.

Wali Kota Banjarmasin H Ibnu Sina yang hadir di acara tersebut mengimbau agar masyarakat Indonesia khususnya warga Kota Banjarmasin selalu mengenang jasa-jasa para pahlawan yang gugur dalam mempertahankan kemerdekaan. “Alhamdulillah malam ini kita bersyukur, kesyukuran kita itu atas kemerdekaan Indonesia yang ke-973. Artinya, sudah 73 tahun Indonesia merdeka yang awalnya dikumandangkan oleh Soekarno Hatta tanggal 17 Agustus 1945, hari Jum’at jam 10.00, bertepatan dengan tanggal 9 Ramadhan 1364 H,” ujarnya.

Dalam kesempatan tersebut, ia juga mengajak masyarakat untuk mengisi kemerdekan dengan menjalankan semua program program pembangunan daerah, salah satunya selalu menjaga kebersihan kota seribu sungai tersebut.  “Mudah-mudahan Banjarmasin kita tambah baiman, mudah-mudahan bersih jalanan kita, bersih kampung kita, bersih sungai kita, bersih sampai ke hati kita,” tambahnya
Warga yang ikut serta tabligh akbar/beritabanjarmasin.com

Menurut salah satu warga Rawa Sari Noorlaila mengatakan merayakan hari kemerdekaan tak hanya dengan macam-macam perlombaan tapi juga diiringi dengan doa bersama, dengan harapan bangsa kita bisa lebih baik lagi ke depannya. "Dengan salawat bersama mudahan bisa dijadikan doa untuk negeri tercinta ini, khususnya Banjarmasin," ungkapnya kepada BeritaBanjarmasin.com. (arum/sip)

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner