Agustin: Pemilih Milenial Harus Cerdas Gunakan Hak Pilih | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Selasa, 25 September 2018

Agustin: Pemilih Milenial Harus Cerdas Gunakan Hak Pilih

Agustin Nur Martina Putri saat MOU Pemilu Damai/beritabanjarmasin.com
BANJARMASIN, BBCOM - Calon anggota DPD RI Dapil Kalsel, Agustin Nur Martina Putri berharap agenda pemilu serentak di 2019 menjadi ladang kegembiraan bagi rakyat, khususnya di Kalsel. Para pemilih milenial pun dimintanya maksimal berpartisipasi menggunakan hak pilih.

Ini disampaikan Agustin, saat menghadiri Deklarasi Kampanye Damai di Siring 0 Kilometer Jalan Jenderal Sudirman, Minggu (23/9/2018). "Itu menjadi bentuk komitmen kita bersama," tegas Ketua Umum Gerakan Bangun Kampung tersebut kepada BeritaBanjarmasin.com.

Alumni magister Ilmu Hukum Universitas Lambung Mangkurat ini juga berharap, pemilu serentak mampu memupuk kekompakkan di masyarakat. "Tentu pula mencerdaskan pemilih milenial yang akan menyalurkan hak pilihnya nanti," ujar Agustin.

Gubernur Kalimantan Selatan H Sahbirin Noor yang turut hadir, meminta deklarasi damai benar-benar dilaksanakan oleh semua peserta pemilu dan tidak sekedar di mulut. "Mari kita laksanakan pemilu yang aman dan kondusif," tegas lelaki yang akrab disapa Paman Birin tersebut.

Hal senada juga diungkapkan oleh Ketua KPU Kalsel, Edy Eriansyah. Ia mengimbau seluruh peserta pemilu dalam berkampanye tidak mendorong atau melakukan politisasi SARA, isu hoax dan money politic. "Hari ini semua peserta pemilu ikut berikar dan tanda tangan untuk deklarasi damai. Kami harapkan ini menghasilkan demokrasi damai dan kondusif," harap Edy. (ayo/puji/sip)

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner