Jaring Bibit Berbakat, 29 Tim Voli Bersaing di GOR Hasanuddin HM | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Kamis, 06 September 2018

Jaring Bibit Berbakat, 29 Tim Voli Bersaing di GOR Hasanuddin HM

Festival Kejuaraan Voli kalsel/beritabanjarmasin.com
BANJARMASIN, BBCOM - 29 tim voli dari perguruan tinggi se-Kalsel bersaing pada kejuaraan voli bertajuk "Festival Kejuaraan Voli" yang berlangsung di gedung olahraga (GOR) Hasanuddin HM, Rabu (5/9/2018).

Ajang yang juga bertujuan mencari bibit baru atlet voli tersebut dibuka dengan pemukulan pertama bola oleh Kepala Bidang Pembudayaan Olahraga Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kalsel, Yuyu Rahmad Mulyana.

Yuyu Rahmad Mulyana mengatakan, kompetisi tersebut dilakukan untuk menghidupkan kembali kompetisi olahraga voli yang telah lama kurang bergairah. Sekaligus penjaringan potensi baru berbakat. "Sekalian persiapan Pekan Olahraga Mahasiswa Nasional tahun depan," katanya.

Untuk diketahui, kompetisi tersebut berlangsung selama empat, 5-8 September 2018. Turnamen diikuti 17 tim putra 12 tim putri yang terbuka untuk kalangan mahasiswa. Ini juga sebagai ajang pemanasan menjelang Pekan Olahraga Mahasiswa Nasional (POMNas) awal tahun mendatang. (arum/sip)

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner