Kegiatan diskusi kebangsaan oleh PENA Kalsel/beritabanjarmasin.com |
Diskusi dengan tema "Peran Generasi Milenial Mengisi Kemerdekaan", bertempat di Kota Barabai, Kabupaten Hulu Sungai Tengah. Acara yang juga melibatkan anggota dan pengurus cabang PMII Hulu Sungai Tengah ini bertujuan mengedukasi pemuda di Barabai untuk mengawal pemilu damai pada tahun 2019. "Ke depan, kita dihadapkan pada suasana pilpres yang sejuk di lapangan tapi memanas di media sosial," jelas Muhammad Hafizh Ridha ketua DPD PENA Kalsel.
Alumni UIN Antasari ini juga menegaskan jangan sampai ada oknum apalagi dari orang internal yang ikut mengompori keadaan dengan menyebarkan berita fitnah. "Lawan segala bentuk hoax dan ujaran kebencian," ujarnya kepada BeritaBanjarmasin.com setelah acara.
Jangan sampai, menurutnya, surplus pemuda pada tahun-tahun mendatang malah menjadi generasi yang acuh. "Pilihan politik beda itu manusiawi, persatuan yang diutamakan," tegasnya.
Senada dengan Hafizh, Ketua Umum Pengurus Cabang PMII Hulu Sungai Tengah, Muhammad Irsyad mengatakan, generasi muda Barabai khususnya yang tergabung dalam PMII sudah mulai dewasa dalam berpolitik dibuktikan dengan tidak pernah sepinya ketika ada kajian dan giat di tengah masyarakat. "Kita akan konsisten menyuarakan gerakan perubahan positif apalagi menjelang tahun politik nantinya," kata dia. (ayo/sip)
Posting Komentar