Penyerahan bantuan kepada korban kebakaran di Jalan Tembus Mantuil oleh polsek Banjarmasin Selatan/beritabanjarmasin.com |
Kejadian kebakaran yang terjadi Selasa (17/9/2019) siang mengakibatkan tujuh qrumah hangus terbakar dan puluhan jiwa penghuninya kehilangan tempat tinggal, sehingga membuat warga harus mengungsi di kerabatnya untuk sementara.
Kapolsek Banjarmasin Selatan Kompol H Najamuddin Bustari mengatakan, sebagai bentuk kepedulian akan kejadian yang menimpa warga RT 29, pihaknya bermaksud meringankan beban para korban dengan cara memberikan bantuan sembako. “Para korban membutuhkan uluran tangan. Hal ini untuk menunjukkan kepedulian kita kepada sesama,” terang Kompol H Najamuddin Bustari kepada Beritabanjarmasin.com, Rabu (18/9/2018).
Selain membagikan sembako yang diwakili oleh Ramli, Ketua RT29, pihaknya juga memberikan dukungan moral dan motivasi kepada para korban kebakaran agar bisa segera bangkit dan bisa memulai menata kehidupan baru mereka.
“Kami berharap bantuan yang kami berikan dapat meringankan beban masyarakat yang terkena musibah dan tentunya semoga masyarakat dapat segera kembali beraktivitas segera biasa," harapnya.
Untuk mengingatkan, tujuh unit rumah di kawasan padat penduduk Jalan Tembus Mantuil, Gang Pantai, Kelurahan Kelayan Selatan ludes terbakar, Selasa siang. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut, namun kerugian ditaksir mencapai Rp500 juta lebih. Dugaan awal, kebakaran tersebut akibat korsleting listrik. (edoz/sip)
Posting Komentar