Potong pita peresmian Media Center Humas Polda Kalsel oleh Kapolda/beritabanjarmasin.com |
Kapolda Kalsel, Irjend Pol H Rachmat Mulyana, Selasa (4/9/2018) mengatakan, Humas Polda Kalsel dapat menjembatani informasi publik lewat media massa. Mengingat Humas adalah garda terdepan untuk membangun opini publik terhadap Polri.
“Saya harapkan tidak lagi menjadi corong polisi, tetapi juga memberikan informasi positif dengan cepat dan akurat kepada masyarakat,” ujar Rachmat Mulyana.
Sementata itu, Kabid Humas Polda Kalsel AKBP M Rifai mengungkapkan banyak terimakasih atas fasilitas yang telah diberikan Kapolda Kalsel. "Saya sangat berterima kasih pada pimpinan karena memberikan kami fasilitas ini untuk mengelola berbagai kegiatan di ruang komunikasi publik," tutur Rifai.
Peninjauan ruang media center oleh Kapolda Kalsel/beritabanjarmasin.com |
Dengan adanya MC tersebut, Polda Kalsel dapat mencari isu apa yang sedang hangat yang berkembang di masyarakat yang disajikan melalui media massa. Dengan demikian, Polisi dapat merespons cepat setiap pemberitaan yang terkait di media massa. (edoz/sip)
Posting Komentar