Ilustrasi seleksi CPNS diundur/beritabanjarmasin.com |
BANJARMASIN, BBCOM - Penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2018 diundur. Setelah diumumkan pendaftaran bakal dibuka hari ini (19/9/2018), ternyata masyarakat harus gigit jari. Hingga pukul 11.00 WITA situs resmi pendaftraan sscn.bkn.go.id belum dapat diakses.
Barulah sekitar pukul 11.30 WITA akun resmi media sosial Instagram Badan Kepegawaian Negara (BKN) memberikan pengumuman secara live. Dalam live tersebut Kepala BKN Bima Haria Wibisana mengungkapkan bahwa portal SSCN BKN baru bisa diakses pukul 13.00 WIB.
Selain itu, pada portal tersebut pada hari ini hanya akan diumumkan apa saja alokasi formasi yang dibutuhkan, instansi, dan persyaratan untuk mendaftar. Sedangkan untuk pendaftaran baru bisa dilakukan paling cepat 26 September 2018 mendatang. Satu minggu setelah pengumuman formasi, instansi, dan persyaratan hari ini. Atau menunggu informasi yang disampaikan selanjutnya.
Hal ini mengundang berbagai respon dari masyarakat. Seperti yang diungkap Fidyan Hifzani lulusan jurusan Kesehatan Lingkungan di salah satu kampus di Kalsel. Ia mengaku merasa ter-PHP (dikecewakan). "Kaya di PHP karena diundur terus, udah nunggu hari ini padahal," ungkapnya kepada BeritaBanjarmasin.com, Rabu (19/9/2018).
Fidyan Hifzani/beritabanjarmasin.com |
Posting Komentar