H Ibnu Sina memberikan keterangan kepada wartawan/beritabanjarmasin.com |
Upacara peringatan secara serentak tersebut berdasarkan ketetapan Wali Kota Banjarmasin, H Ibnu Sina saat rapat persiapan puncak Harjad Kota Banjarmasin yang digelar di Aula Kayuh Baimbai, Balai Kota Banjarmasin, Rabu (19/9/2018).
Wali Kota Banjarmasin menyampaikan 492 titik yang sudah disiapkan untuk melaksanakan upacara serentak pada peringatan puncak Harjad Kota Banjarmasin itu terbagi di lima kecamatan. "Utamanya di sekolah dasar baik negeri maupun swasta terdapat 313 sekolah, kemudian SMP sederajat ada 98 sekolah dan SMA sederajat ada 61 sekolah," jelas Ibnu.
Bahkan imbauan terkait pelaksanaan tersebut kepada seluruh sekolah maupun instansi di Kota Banjarmasin berupa surat imbauan sudah disebar sejak kemarin. "Surat imbauan kita sudah sebar, kita anjurkan kepada mereka, lagi pula sekaligus dengan upacara rutin Senin," lanjutnya.
Ia menambahkan, sudah mengirim teks pidato Wali Kota Banjarmasin untuk dibacakan di 492 titik tersebut oleh pembina upacara masing-masing nantinya. (arum/sip)
Posting Komentar