Hah! NIK Tak Terdaftar, Wahyu Cemas Tak Bisa Ikut Tes CPNS | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Selasa, 02 Oktober 2018

Hah! NIK Tak Terdaftar, Wahyu Cemas Tak Bisa Ikut Tes CPNS

Halaman web login cpns 2018/beritabanjarmasin.com
BANJARMASIN, BBCOM - Beragam kendala dihadapi pendaftar CPNS 2018. Setelah akun Twitter BKN menerima lebih 100 ribu pengaduan terkait server yang sering tidak dapat diakses, kini mulai bermunculan masalah pada pendaftar sendiri yang menambah dilema.

Salah satunya seperti yang dialami Wahyu Efendi guru honorer di Banjarmasin ini mengaku terhambat mendaftar dikarenakan NIK (Nomor Induk Kependudukan) yang ia miliki dinyatakan tidak terdaftar ketika digunakan untuk login pada situs sscn.bkn.go.id tersebut. Wahyu mengaku cemas dengan kendala yang ia alami. "Cemas sekali kalau tidak bisa ikut karena waktu masa berakhirnya makin dekat," ujarnya kepada wartawan BeritaBanjarmasin.com, Selasa (2/10/2018).

Alumni Pendidikan Agama Islam STAI Al Jami Banjarmasin ini sudah mengadukan permasalahannya kepada pegawai Disdukcapil di daerahnya tapi mengaku belum ada respon. "KTP saya harus di urus di Batola. Di Banjarmasin sambil ngajar jadi tidak bisa langsung ke sana, jadi saya hubungi lewat Whatsapp dan masih belum ada respon," tambahnya.

Wahyu mengaku masih bingung memilih instansi yang akan dia lamar dan berharap penerimaan CPNS tahun ini dipermudah. "Masih bingung antara Batola atau Kanwil Kemenag, semoga dipermudah lagi sistemnya," harap Wahyu. (puji/sip)

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner