VIEW yang indah bisa kita dapat dengan sudut pandang yang tepat. Seperi yang bisa dilihat pada foto hasil jepretan menggunakan drone ini. Masjid Sabilal Muhtadin direkam dari atas udara. Hasilnya, sungguh indah. Apalagi kita terbiasa melihat masjid kebanggaan rakyat Banua ini dari sudut pandang mainstream.
Masjid Sabilal Muhtadin sendiri adalah masjid terbesar di Kota Banjarmasin. Nama masjid ini terinspirasi oleh judul kitab karya ulama Banjar, Syekh Muhammad Arsyad al Banjari, yaitu kitab Sabilal Muhtadin.
Masjid ini terletak di Kelurahan Antasan Besar, Kecamatan Banjarmasin Tengah. Berdekatan dengan tepian Sungai Martapura. Dibangun sejak 1981, bangunannya tampak kokoh dengan polesan warna kalem dan hiasan warna tembaga. Berikut beberapa foto Masjid Sabilal Muhtadin yang diambil dari sudut pandang atas udara. (sip/sip)
Posting Komentar