BANJARMASIN, BBCOM - UKM FKIP Mengajar menggelar Seminar Nasional Motivasi Pendidikan di Gedung Serba Guna ULM, Sabtu (1/12/2018). Kegiatan ini merupakan kegiatan penutup dari rangkaian program kerja UKM FKIP Mengajar.
Mengusung tema "Pentingnya Kontribusi Mahasiswa dalam Pendidikan Era Revolusi Industri 4.0", kegiatan ini bertujuan untuk mengencarkan persiapan diri menghadapi era revolusi industri 4.0 yang menuntuk pegiat pendidikan khususnya calon guru wajib melek teknologi dan menghasilkan sumber daya atau generasi yang unggul dan berdaya saing.
Hal ini disampaikan langsung oleh Ketua Pelaksana Muhammad Setyawan kepada wartawan BeritaBanjarmasin.com. "Ini merupakan agenda penutup dari rangkaian kepengurusan sebelumnya," terangnya yang ditemui di sela-sela acara.
Kegiatan ini menghadirkan Tri Nuraini dan, Annisa Dwi Astuti sebagai pembicara yaitu alumi Psikologi Pendidikan Universitas Indonesia dan anggota mengajar angkatan ke dua.
Acara yang merupakan agenda rutin dari UKM FKIP Mengajar ini dihadiri lebih dari 300 peserta dari berbagai prodi pendidikan yang ada di ULM. Program UKM FKIP Mengajar sendiri seperti KBM (Kelas Belajar Mengajar), membina tiga sekolah yang ada di Banjarmasin, dan kegiatan pengabdian masyarakat lainnya yang bakal diadakan tahun depan. (puji/sip)
Posting Komentar