580 Caleg Bersaing di Lima Dapil Kota Banjarmasin | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Jumat, 15 Februari 2019

580 Caleg Bersaing di Lima Dapil Kota Banjarmasin


BERITABANJARMASIN.COM - Ketua KPU Kalsel, Sarmuji mengatakan, Pemilu 2019 mendatang berdasarkan tata cara pemilihan, jenis dan warna kertas suara dibedakan menjadi lima warna, Kamis (14/2/2019).

Yang pertama untuk Pilpres berwarna abu-abu, DPR RI kuning, DPD merah, DPRD provinsi biru, DPRD kabupaten/kota berwarna hijau. Dalam data yang ditampilkan, khusus untuk Kota Banjarmasin calon anggota legislatif (Caleg) yang akan bersaing mengikuti pemilu serentak 2019 sekitar 580 orang dari lima dapil.

Ia juga mengatakan KPU saat ini dalam proses rekap untuk daftar DPTb dan DPK yang merupakan kesiapan KPU dalam menghadapi pemilu. Seperti yang diberitakan sebelumnya, DPT atau (Daftar Pemilih Tetap) yang ada di wilayah Kalsel tercatat sebanyak 2.869.199 dengan data laki laki sebanyak 1.436.959 dan perempuan 1.432.207 data pemilih. 

Dan untuk DPTb (Daftar Pemilih Tambahan) sendiri bisa dilakukan berdasarkan 9 alasan.
Sedangkan untuk DPK (Daftar Pemilih Khusus) yang memiliki KTP-el tetapi tidak terdaftar di DPT, bisa melapor ke PPS 30 hari sebelum hari H pemungutan suara atau hari H datang ke TPS setempat dan memberikan hak pilihnya pada jam 12.00 sampai jam 13.00 waktu setempat.

Ia juga menambahkan bagi caleg seperti, meninggal dunia dan lulus ASN, pihaknya akan mengirimkan surat ke setiap KPPS dan nantinya diumumkan bahwa yang bersangkutan bukan termasuk caleg lagi (tidak memenuhi syarat). "Suara akan dihitung untuk partai, siapa yang menduduki (kursi) nantinya dengan suara terbanyak berikutnya," kata dia. (maya/sip)

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner