Habib Hamid Abdullah |
BERITABANJARMASIN.COM - Habib Hamid Abdullah, anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI bertekad menjadikan Kalsel sebagai ibukota Indonesia.
Hal ini disampaikannya langsung kepada BeritaBanjarmasin.com ketika ditemui usai menjadi pembicara dalam kegiatan Dengar Pendapat Masyarakat Kalsel di Hotel Bina Subur, Sabtu (2/2/2019).
Anggota Komite II DPD RI utusan Kalsel ini menyatakan langkahnya maju untuk ketiga kalinya dalam bursa pemilihan DPD RI utusan Kalsel didorong oleh masih belum tercapainya target dan masih ada program kerja yang belum rampung dalam kinerjanya selama dua periode ini.
"Dalam dua periode ini, memang ada pekerjaan yang belum rampung. Banyak hal yang belum selesai terutama perjuangan pembenahan transportasi di Kalsel," ujarnya kepada BeritaBanjarmasin.com.
Dikatakannya, pembenahan transportasi yang belum selesai seperti pembangunan jalan tol, kereta api, Banjar Bakula, serta terminal-terminal yang terkoneksi sehingga mewujudkan Kalsel menjadi metropolitan.
Lelaki kelahiran 3 Agustus 1948 ini berujar ingin terus memperjuangkan pembangunan tersebut untuk masyarakat Kalsel. "Saya ingin terus berjuang dan menyumbangkan pikiran untuk Kalsel," terangnya.
Selain itu, masih banyak yang harus diperjuangkan untuk Kalsel seperti mengangkat kearifan lokal ke kancah nasional dan internasional. "Termasuk pembinaan dan pemasaran ekonomi kreatif sehingga Kalsel berhak dan pantas menjadi ibukota pemerintahan di sini, kita masih perjuangkan itu," pungkasnya. (puji/sip)
Posting Komentar