Panjang Pipa 1.100 KM, PDAM Bandarmasih: Perlu Peremajaan Periodik | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Selasa, 26 Februari 2019

Panjang Pipa 1.100 KM, PDAM Bandarmasih: Perlu Peremajaan Periodik

Direktur Operasional PDAM Bandarmasih, Supian

BERITABANJARMASIN.COM - Di hadapan Komisi II DPRD Banjarmasin, PDAM Bandarmasih memberikan klarifikasi mengenai belum normalnya aliran air di daerah pelosok Kota Banjarmasin, Senin (25/2/2019).

Direktur Operasional PDAM Bandarmasih, Supian mengatakan, ada beberapa titik yang belum terpenuhi 100 persen. Namun, ia berjanji akan segera diupayakan sesegera mungkin.

Dijelaskannya, saat ini bukannya tidak mengalir sama sekali, tapi mengalirnya di waktu tertentu, misalnha pada malam hari. "Data keluhan pelanggan sudah di tangan kita, dari kami terus mengupayakan agar bisa normal kembali," ujarnya.

Ia memaparkan panjang pipa keseluruhan PDAM dari pipa kecil sampai yang besar totalnya 1.100 kilometer. Jika diukur, satu jalan itu ada empat sampai lima pipa. Pipa itu harus terpenuhi air, baru sampai ke pelanggan. Jika air hanya terisi sebagian, pelanggan yang di depan akan lebih dulu teraliri, baru kemudian mengalir ke bagian ujung. 

"Dalam minggu ini akan terus diupayakan, agar distribusi berjalan lancar kembali," imbuhnya.
Kejadian pipa bocor yang terjadi di Jalan Gubernur Syarkawi, Sungai Tabuk, lanjutnya, juga berpengaruh. Mengakibatkan sebagian instalasi tidak berfungsi. "Jika jaringan ada yang rusak, mengakibatkan air dalam pipa kosong, sehingga perlu beberapa hari untuk bisa menormalkannya lagi," urai dia.

Ia menjelaskan usia pipa di Kota Banjarmasin rata rata 20-25 tahun. "Periode berikutnya pipa usia 20-25 tahun harus diganti. Artinya harus ada rencana pergantian pipa. Memang perlu adanya manajemen aset untuk mengatur kapan pipa diganti atau diremajakan," jelasnya. (maya/sip)

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner