Internet Sempat Gangguan, Wali Kota Banjarmasin Turun Langsung Pantau UNBK | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Senin, 22 April 2019

Internet Sempat Gangguan, Wali Kota Banjarmasin Turun Langsung Pantau UNBK


BERITABANJARMASIN.COM - 10.000 lebih pelajar SMP se-Banjarmasin mengikuti ujian nasional berbasis komputer (UNBK), Senin (22/4/2019). Wali Kota Banjarmasin, Ibnu Sina turun langsung memantau.

Wali Kota Banjarmasin, Ibnu Sina mengatakan UNBK kali ini memang telah dipersiapkan agar tidak terjadi hal yang tidak diinginkan seperti pemadaman listrik, dan gangguan internet pada saat UNBK berlangsung.

Orang nomor satu di Kota Baiman tersebut juga menyampaikan antisipasi baik secara teknis maupun nonteknis bisa diperhatikan agar kelancaran UNBK tetap terjaga hingga selesai.

"Alhamdulillah hari ini peserta full mengisi bangku masing-masing, mudahan itu lancar hingga ujian selesai," ujarnya kepada BeritaBanjarmasin.com saat berkunjung ke SMPN 10 Banjarmasin.

Mantan aktivis mahasiswa tersebut, juga mengimbau kepada seluruh sekolah yang melaksanakan ujian, bisa tetap terus memperhatikan perlengkapan teknis maupun nonteknis khususnya pada jaringan komputer.

Mengingat di hari pertama ujian tadi ada tiga sekolah yang melapor ke Disdik Kota Banjarmasin mengenai gangguan internet. "Syukur alhamdulillah tidak butuh waktu lama untuk melancarkan kembali internet yang sempat terganggu," pungkasnya. (arum/sip)

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner