Ilustrasi: cassosubhi |
BERITABANJARMASIN.COM - Wali Kota Banjarmasin, Ibnu Sina menginginkan, kawasan Taman Kamboja di Jalan Anang Adenansi tak kalah dengan pasar terapung dan Siring Menara Pandang sebagai ikon wisata.
Untuk itu, Pemkot Banjarmasin menyusun rancangan menjadikan Taman Kamboja menjadi lebih multi fungsi. Serta menjadi kebanggaan warga Banjarmasin.
Untuk itu, Pasar Wadai Ramadan Banjarmasin 1440 Hijriah pun akan dipindahkan ke kawasan ini. Sebuah kawasan lapang di lahan Taman Kamboja, yang biasa disebut lokasi Banjarmasin Expo.
"Kami ingin destinasi wisata baru di Banjarmasin bukan hanya pasar terapung, susur sungai, tapi ada Taman Kamboja yang cukup layak dijadikan alternatif," urainya kepada BeritaBanjarmasin.com, Senin (15/4/2019).
Selain itu Pemkot Banjarmasin juga bakal merangkul stakeholder dalam bekerjasama menyukseskan agenda tahunan itu. Menurutnya Taman Kamboja ke depan akan lebih serius ditata.
Bahkan fasilitasnya juga bakal ditambah, seperti Ruang Bermain Ramah Anak (RBRA), Taman Baca. Untuk air mancur menari, ia mengusahakan bisa beroperasi setiap hari selama Ramadan. (maya/sip)
Posting Komentar