Pantau langsung. |
BERITABANJARMASIN.COM - Wali Kota Banjarmasin, Ibnu Sina melakukan pemantauan ke tempat pemungutan suara (TPS) di lima kecamatan, Selasa (16/4/2019) malam. Bersama Kapolda Kalsel dan Danrem 101 Antasari ia memantau beberapa TPS.
Selain itu ia juga ditemani komisioner KPU Banjarmasin dan Ketua Bawaslu Banjarmasin Muhammad Yasar. Lima titik yang ia kunjungi adalah Kelurahan Sungai Miai, Antasan Besar, Pekauman, Telawang dan Banua Anyar. "Kami memantau persiapan TPS untuk pemilu, harapannya pemilu bisa berjalan sejuk dan damai," katanya.
Ia pun berharap masyarakat agar datang ke TPS untuk memberikan suara dan tidak golput. Apalagi pemilu ini akan memilih pemimpin dan wakil rakyat yang akan mewakili masyarakat. "Datanglah ke TPS, berikan suara anda, jangan golput," ajaknya.
Selain memantau TPS, ia bersama Wakil Wali Kota Banjarmasin, Hermansyah juga disuguhi beberapa kuliner khas Banjar seperti Ketupat Kandangan. Hal ini cukup menghangatkan suasana, mengingat cuaca cukup dingin tadi malam. (sip/sip)
Posting Komentar