Foto: dok.humpro |
BERITABANJARMASIN.COM - Wali Kota Bajarmasin, Ibnu Sina menggelar buka puasa bersama komunitas se-Kota Banjarmasin. Kegiatan di rumah jabatan ini juga dihadiri perwakilan dari University College London, Leonard Chesire Inggris, Sabtu (25/5/2019).
Ini juga terkait Program Assistive Technology 2030 yang akan di lakukan di Banjarmasin sampai Desember 2021. Menariknya, dalam kegiatan tersebut disepakati, acara tersebut bebas dari sampah kantong plastik.
Menurut Ibnu Sina, kesepakatan tidak menggunakan plastik dalam kegiatan tersebut merupakan bentuk dukungan para komunitas terutama komunitas pencinta lingkungan terhadap Perwali Nomor 18 tahun 2016. “Atas kesepakatan, buka puasa kita hari ini tanpa sampah plastik. Ini untuk mendukung Perwali Kota Banjarmasin tentang bebas kantong plastik,” ujarnya.
Ia berharap, dengan kegiatan berbuka puasa bersama ini seluruh lapisan masyarakat di kota berjuluk seribu sungai ini mendapat berkah dari Allah SWT. “Mudah-mudahan berkah untuk kita semua, kami merasa berbahagia karena kita bersilaturahmi dan mudah-mudahan pertemuan ini selalu diberkahi Allah SWT,” pungkasnya.
Sementara itu, Sekretaris Forum Komunitas Hijau Kota Banjarmasin, Hasan menyatakan, kegiatan berbuka puasa yang dilaksanakan seperti di rumah jabatan Wali kota Banjarmasin itu harus dibudayakan, sehingga lingkungan hidup di kota ini semakin baik. "Ini merupakan kegiatan buka puasa bersama dengan tema menarik dan tema ini pertama kalinya digelar di kota ini, saya pikir ini harus dibudayakan,," ucapnya. (humpro/sip)
Posting Komentar