Ismina Mawarni |
BERITABANJARMASIN.COM - Ismina Mawarni, bendahara DPD PAN Banjarmasin mengatakan, rekor suara tertinggi diraih oleh caleg PAN dengan 6.285 suara di Banjarmasin. Menurutnya terjadi peningkatan tiga kali lipat untuk PAN dibanding pemilu sebelumnya.
"Caleg dengan rekor suara tertinggi dipegang Faisal Hariyadi dengan perolehan 6.285 suara," ungkapnya kepada BeritaBanjarmasin.com, Sabtu (4/5/2019) malam di Hotel G'Sign.
Hal ini, ujarnya, merupakan hasil yang sangat membanggakan. Dari target 10 orang, tercapai 9 orang duduk di gedung dewan. "Daerah pemilihan yang paling banyak memberikan kursi ada di dapil Banjarmasin Selatan tiga kursi," tuturnya.
Adapun rincian sembilan kursi tersebut adalah Banjarmasin Selatan tiga kursi, Utara dua kursi, Barat dua kursi, Timur satu kursi dan Banjarmasin Tengah satu kursi.
Ditambahkannya, Ini hasil kekompakan semua caleg yang bekerja sama, dalam pembagian wilayah sesuai dengan basisnya masing-masing. "Mereka (caleg) aktif turun langsung ke masyarakat," ucapnya. (maya/sip)
"Caleg dengan rekor suara tertinggi dipegang Faisal Hariyadi dengan perolehan 6.285 suara," ungkapnya kepada BeritaBanjarmasin.com, Sabtu (4/5/2019) malam di Hotel G'Sign.
Hal ini, ujarnya, merupakan hasil yang sangat membanggakan. Dari target 10 orang, tercapai 9 orang duduk di gedung dewan. "Daerah pemilihan yang paling banyak memberikan kursi ada di dapil Banjarmasin Selatan tiga kursi," tuturnya.
Adapun rincian sembilan kursi tersebut adalah Banjarmasin Selatan tiga kursi, Utara dua kursi, Barat dua kursi, Timur satu kursi dan Banjarmasin Tengah satu kursi.
Ditambahkannya, Ini hasil kekompakan semua caleg yang bekerja sama, dalam pembagian wilayah sesuai dengan basisnya masing-masing. "Mereka (caleg) aktif turun langsung ke masyarakat," ucapnya. (maya/sip)
Posting Komentar