Pasca Lebaran, Ketua RT Diminta Aktif Perhatikan Warga Pendatang di Banjarmasin | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Rabu, 12 Juni 2019

Pasca Lebaran, Ketua RT Diminta Aktif Perhatikan Warga Pendatang di Banjarmasin

Kepala Disdukcapil Banjarmasin, Khairul Saleh
BERITABANJARMASIN.COM - Pasca libur lebaran 1440 H diperkirakan lonjakan penduduk Banjarmasin akan mengalami peningkatan, dikarenakan akan ada banyak pendatang baru yang menetap di kota seribu sungai tersebut.

Wali Kota Banjarmasin, Ibnu Sina mengatakan telah mempersiapkan posko keamanan yang ada di Pelabuhan Trisakti, Bandara maupun di Terminal KM6. Khususnya yang di Pelabuhan Trisakti ujar Ibnu, tetap diwajibkan untuk membawa surat pindah dan mengonfirmasi langsung kepada RT RW setempat. "Sesuai imbauan yang telah diberikan di tiap kelurahan, agar ketua RT lebih memperhatikan lagi pendatang baru," ucapnya

Sementara itu, Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Banjarmasin menjelaskan bisa saja warga dari daerah lain datang dan bertempat tinggal di Banjarmasin, namun harus juga dilengkapi surat menyurat. Khairul Saleh juga mengatakan jika tidak membawa surat pindah dari daerah asalnya, orang tersebut harus membuat surat keterngan tinggal sementara (SKTS) yang hanya berlaku selama satu tahun. "Saya sebelumnya sudah mengimbau kepada kelurahan untuk meminta RT RW setempat melaporkan warga pendatang baru," jelasnya. (arum'sip)

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner