BERITABANJARMASIN.COM - Pemkot Banjarmasin melalui pelayanan pengaduan masyarakat terus gencar menggelar sosialisasi aplikasi e-Lapor. Salah satunya di SMAN 4 Banjarmasin, kawasan Teluk Tiram, Banjarmasin Barat, Jumat (30/9/2019).
Adanya kegiatan tersebut terlihat antusias ribuan murid SMA Negeri 4 dengan berbagai atraksi yang ditampilkan. Pada kesempatan tersebut Kassubag pelayanan pengaduan masyarakat Setdakot Banjarmasin Novree Gita menyampaikan bahwa kegiatan tersebut bertujuan untuk terus memperkenalkan bahwa Pemkot memilikki aduan masyarakat melalui online terhadap kaum milenial.
Novree juga mengatakan dengan adanya aplikas tersebut diharapkan mampu membantu masyarakat terkait masalah jalan, PJU, maupun aduan lainnya, lebih mudah ditindak lanjuti dengan tidak perlu datang ke kantor. "Dengan ini kami ingin terus memperkenalkan aplikasi lapor, untuk mempermudah menggunakannya," terangnya.
Sementara itu, Kepala SMAN 4 Banjarmasin, Tumiran, sangat mengapresiasi sosialisasi ke sekolah, yang sangat penting diberikan terhadap para pelajar.
Selain itu Tumiran juga menerangkan bahwa dirinya sangat mendukung program Pemkot Banjarmasin untuk tidak menggunakan kantong plastik. Pihaknya juga menerapkan untuk tidak menggunakan kantong plastik maupun tempat minum sekali pakai, untuk menjaga lingkungan sekolah dari sampah plastik. "Kami telah sosialisasikan kekantin sekolah untuk tidak menggunakan plastik dan menggantinya dengan daun maupun kertas," tutupnya. (arum/sip)
Posting Komentar