BERITABANJARMASIN.COM - Gubernur Kalsel, Sahbirin Noor melepas peserta lomba gerak jalan kategori 17, 8 dan 45 kilometer, Kamis (8/8/2019) di Siring Nol Kilometer Banjarmasin.
Paman Birin dalam sambutanya mengajak peserta gerak jalan bisa mencontoh semangat dari pahlawan Kalsel yaitu Pangeran Antasari.Ia pun memberi semangat kepada anak muda untuk pantang menyerah dalam menghadapi tantangan. "Ikuti kegiatan ini dengan semangat dan taklukkan tantangan,"ucapnya.
Lomba gerak jalan tingkat provinsi diikuti sebanyak 96 regu, dari SD, SMP, SMA, dan kelompok dewasa. Dengan total hadian Rp200 juta."Tunjukkan kekompakan dan kebersamaan kalian, semoga selalu mendapat ridha Allah SWT," tuturnya.
Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi Kalsel Hermansyah turut mengucapkan terima kasih kepada Gubernur Kalsel yang di tengah kesibukan yang sangat padat bisa menyempatkan hadir. "Alhamdulillah kita dapat pujian dan apresiasi sebagai pembina olahraga terbaik,"tutupnya. (fitri/sip)
Posting Komentar