Salurkan Superqurban ke Pulau Bromo, Rumah Zakat Berbagi Senyum | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Sabtu, 10 Agustus 2019

Salurkan Superqurban ke Pulau Bromo, Rumah Zakat Berbagi Senyum


BERITABANJARMASIN.COM - Tim Relawan Rumah Zakat menyambangi Pulau Bromo yang berada di wilayah Kelurahan Mantuil, Kecamatan Banjarmasin Selatan, Jumat (9/8/2019) sore.

Pada kesempatan ini tim relawan membagikan paket Superqurban sebanyak 50 kaleng kepada warga RT6 Kelurahan Mantuil.

Bagi sebagian warga Banjarmasin, nama Pulau Bromo mungkin terdengar kurang familiar. Pasalnya,  wilayah ini berada di lokasi terpencil karena hanya mempunyai satu akses roda dua dan harus menggunakan klotok kecil untuk penyeberangan.

Saat Relawan Rumah Zakat ingin menuju lokasi, kondisi air sungai Martapura yang membelah Pulau Bromo dan Mantuil dalam keadaan surut.

Dikatakan Didik, salah seorang warga, kalau air sungai sudah surut lebih daripada ini, ferry tidak mampu memuat kendaraan bermotor, hanya bisa dimuati orang saja.

"Kalau ingin memuat kendaraan bermotor harus menunggu air sungai pasang sekitar jam 10 malam ke atas, bahkan kalau air sungai terlalu surut, ferry terpaksa berhenti beroperasi," ujarnya yang sama-sama menunggu untuk menyeberang.

Kedatangan Relawan di Pulau Bromo disambut dengan senyum hangat warga sekitar. Didampingi ketua RT 6, penyaluran Superqurban kali ini ditujukan untuk 17 janda, 8 jompo dan 25 orang dibawah garis kemiskinan.

Ketua RT 6 kelurahan Mantuil, Widodo, mengaku turut senang melihat warganya tampak bahagia dapat merasakan daging qurban siap santap ini. "Saya senang dengan kehadiran Rumah Zakat yang memiliki produk daging qurban siap santap. Dapat memudahkan warga kami yang sangat jarang menerima daging qurban," ungkapnya.

Banyak hal menarik dan menegangkan ditemui tim Relawan saat penyaluran. Salah satunya saat mendatangi kediaman kakek Ardi, jalan menuju rumahnya hanya berupa titian kayu yang sudah tidak mampu menahan beban, beruntung tidak terjadi hal yang buruk. "Kediamanku seperti rumah Abu Nawas. Terlihat bagus di depan, namun dibelakang hampir hancur. Terima kasih Rumah Zakat atas bantuan Superqurban," tuturnya.

Disampaikan Ibnu, selaku Koordinator Relawan Rumah Zakat Banjarmasin, menurutnya Pulau Bromo perlu perhatian lebih dalam segi infrastruktur pembangunan akses jalan untuk meningkatkan percepatan pembangunan di sana.
 
"Beberapa akses jalan berupa titian kayu kondisinya cukup memprihatinkan. Perlu segera ada bantuan dari pihak terkait," ucapnya.

"Pada kesempatan ini, sementara hanya 50 paket yang bisa kami salurkan, insya Allah kami akan bersilaturahmi lagi untuk melakukan penyaluran dan berbagai program lainnya," harap Ibnu. (fitri/sip)

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner