BERITABANJARMASIN.COM - Dalam rangka menyiapkan cabang olahraga menghadapi babak kualifikasi, Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) gelar rapat koordinasi, Kamis (15/8/2019) di Hotel Ratan Inn Banjarmasin.
Rapat ini dihadiri semua pengurus dari kabupaten/ kota se-Kalimantan Selatan. Ketua Umum KONI Kalsel, Bambang Heri Purnama mengatakan Rakor ini menjadi ajang dengar pendapat dari KONI kabupaten/kota dan juga pengurus cabang olahraga yang membahas persiapan atlet menghadapi event besar, baik dari segi kendala maupun program latihan.
"Jadi saya harapkan kepada para peserta mari kita mengoreksi mana kekurangan-kekurangan mana yang perlu diperbaiki demi kemajuan olahraga di Kalsel," ucapnya kepada BeritaBanjarmasin.com.
Tak hanya itu, Bambang juga menuturkan bahwa yang terpenting saat ini yaitu mempersiapkan atlet-atlet untuk menghadapi masuk ke pra PON, sehingga bisa mendapatkan tiket untuk mengikuti PON XX di Papua. (fitri/puji)
Posting Komentar