MENDAFTAR - Imam serahkan berkas ke KNPI Banjarmasin. |
Kedatangan Imam diterima oleh Caretaker Ketum KNPI Banjarmasin, Darul Huda Mustaqim. Menurutnya, meski pendaftaran sudah berakhir, namun pihaknya masih memberikan toleransi hingga Sabtu nanti, bagi yang ingin mendaftar. "Sementara ini hanya ada satu calon yang mendaftar," kata pria yang juga seorang advokat ini kepada BeritaBanjarmasin.com.
Sementara itu, Imam Satria Jati, datang menggunakan kemeja putih secara resmi melakukan pendaftaran dan menyerahkan berkas persyaratan sebagai calon Ketum KNPI Kota Banjarmasin di Gedung KNPI Kalsel.
Imam mengatakan kemeja putih melambangkan dirinya siap bekerja sepenuh hati untuk memajukan KNPI Kota Banjarmasin. Ia pun mengungkapkan sudah didukung oleh beberapa organisasi Kelompok Cipayung Plus seperti HMI, IMM, GMNI, GMKI, PMII, KAMMI, PMKRI, dan puluhan organisasi lainnya. "Kami siap memajukan KNPI Banjarmasin," tegasnya.
Sebelumnya, telah beredar kabar, bahwa ada calon lain yang juga akan mendaftar, seperti Windy Barbital Prasetyo dan Ilhamianoor. (rls/sip)
Posting Komentar