BERITABANJARMASIN.COM- Peringati Hari Sumpah Pemuda, Pemprov Kalsel menggelar lomba dayung perahu naga tingkat provinsi. Gubernur Kalsel, Sahbirin Noor berujar akan mengembangkan hingga tingkat nasional dan bahkan internasional, Ahad (27/10/2019) di Siring Nol Kilometer.
"Sehingga bakat-bakat dari atlet kita perahu dayung lebih bisa meningkat dan memberikan penghargaan-penghargaan serta mendali bagi Kalsel," ucap Asisten III Bidang Administrasi Umum provinsi Kalsel Heriansyah yang mewakili Gubernur Kalsel.
Ia mengatakan olahraga dayung merupakan salah satu andalan dalam mengumpulkan medali dalam kegiatan. Dalam kesempatan yang sama Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga, Hermansyah mengatakan kegiatan ini juga sebagai proses yang baik dalam pembinaan kedepan sehingga perahu dayung naga bisa berkiprah kembali di Kalsel. (fitri/puji)
Posting Komentar