KOMPAK - Wali Kota Banjarmasin dan istri, berburu buku. |
"Kegiatan ini merupakan salah satu upaya Pemkot Banjarmasin untuk meningkatkan geliat literasi. Masyarakat Banjarmasin perlu diajak dan dibiasakan untuk membaca buku," ujarnya kepada BeritaBanjarmasin.com.
Selain itu, pria yang sempat menyabet penghargaan sebagai wali kota terbaik se-Indonesia ini pun berharap, dengan membaca buku, bisa mengurangi ketergantungan anak-anak pada gadget. Tentunya dengan bacaan yang menarik, keren, dan mendidik. "Biar tidak main gadget terus," kata Ibnu didampingi sang istri.
Banjarmasin Book Fair sendiri adalah kegiatan yang dilaksanakan oleh Dinas Perpustakaan dan Arsip Kota Banjarmasin. Tersedia pula promo menarik bagi pengunjung, sehingga menambah antusias para pemburu buku.
Sementara itu, Kepala Dinas Perpustakaan dan Arsip Kota Banjarmasin, Husaini menyampaikan, pihaknya ingin memberikan motivasi bagi masyarakat untuk membaca. Selanjutnya, akan ada pembangunan taman membaca terbuka di kawasan Taman Kamboja.
Rencanaya pada taman tersebut akan disediakan berbagai buku bacaan, dilengkapi tempat bermain bagi anak-anak. Sehingga diharapkan mampu memberikan tempat untuk membaca sambil bersantai bersama keluarga. "Semoga secepatnya pembangunan taman baca bisa diselesaikan," harap dia. (arum/sip)
Posting Komentar