Bantu Masyarakat, Wali Kota Bagikan 1.000 Kotak Makanan Gratis | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Kamis, 16 April 2020

Bantu Masyarakat, Wali Kota Bagikan 1.000 Kotak Makanan Gratis

BERITABANJARMASIN.COM - Pemkot bersama Forkopimda Kota Banjarmasin bagikan nasi kotak ke puluhan tukang becak dan driver ojek daring, di dapur umum, kawasan Taman Kamboja Jalan Anang Adenansi.

Wali Kota Banjarmasin, Ibnu Sina sebagai Ketua Tim Gugus Tugas Covid-19 Banjarmasin mengatakan, pembagian makanan ini diharapakan bisa membantu warga ditengah dampak sosial ekonomi akibat Pandemi Covid-19 ini.

"Kita sangat menyadari betul warga kita saat ini perlu dibantu dan sifat gotong royong Serta kesetiakawanan penting dijaga, untuk menghadapi Covid-19," tuturnya, Kamis (16/4/2020).

Ibnu berharap ditengah pandemi global tersebut jangan sampai hilangnya sangat ditakutkan jika sampai hilangnya rasa persaudaraan di Bumi kayuh Baimbai.

Sementara itu, Kapolresta Banjarmasin Kombes Pol Rachmat Hendrawan memaparkan ada sekira 1.000 kotak makanan yang dimasak langsung di dapur umum tersebut.

"Rencananya kita dirikan dapur ini selama situasi Covid-19 di banjarmasin, pembagiannya siang dan sore," tuturnya

Diketahui pada kegiatan itu turut dihadiri, Ketua DPRD Kota Banjarmasin, Harry Wijaya, Wakapolresta Banjarmasin, AKBP Sabana Atmojo, Kadinkes Kota Banjarmasin, DR Machli Riyadi dan para PJU Polresta Kota Banjarmasin. (arum/sip)

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner