Akademisi ULM: Masyarakat Banjarmasin Harus Disiplin dan Bersama Bantu Pemkot Hadapi Covid-19 | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Sabtu, 16 Mei 2020

Akademisi ULM: Masyarakat Banjarmasin Harus Disiplin dan Bersama Bantu Pemkot Hadapi Covid-19

BERITABANJARMASIN.COM - Antropolog ULM, Setia Budhi mengatakan disiplin warga saat pemerintah daerah sepakat melaksanakan PSBB sangat penting dan menjadi point utama suksesnya pelaksanaan PSBB itu sendiri.

Khususnya di Kota Banjarmasin, sehingga semua masyarakat harus bahu-membahu dan mendukung upaya Pemkot Banjarmasin. "Benar, di banyak negara yang menerapkan lock down atau disini istilahnya diperhalus menjadi PSBB, disiplin warga manjadi sangat penting," jelasnya kepada Jurnalis BeritaBanjarmasin.com Sabtu (16/5/2020).

Selain itu jaring pengaman sosial menurutnya juga harus disiapkan dengan baik. Dari itu, kesadaran masyarakat, khususnya Kota Banjarmasin menjadi penting untuk mengikuti ketentuan. Sehingga Pemkot Banjarmasin bisa terbantu dalam pelaksanaan PSBB.

"Ini adalah saatnya semua komponen bersatu melawan Covid-19. Tunjukkan bahwa kita peduli kehidupan dan masa depan," tutupnya. (maya/sip)

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner