JMSI Kalsel Minta Penangguhan Penahanan Eks Pemred Banjarhits | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Kamis, 07 Mei 2020

JMSI Kalsel Minta Penangguhan Penahanan Eks Pemred Banjarhits

BERITABANJARMASIN.COM - Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) Kalsel melayangkan surat ke Kapolda Kalsel, meminta penangguhan penahanan Eks Pemred Banjarhits.

Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) Kalsel turut prihatin atas kejadian ini dan meminta penangguhan penahanan terhadap DPS sebagai solidaritas sesama jurnalis.

Perwakilan JMSI Kalsel yang hadir dalam penyerahan surat itu adalah Ketua Milhan Rusdi, Sekretaris AS Lingga dan Wakil Sekretaris Ady Wiryawan.

Milhan berharap, permintaan mereka ditanggapi dan disetujui, adapun masalah hukum, ia serahkan kepada yang berwenang. "Ini sebagai perhatian kami sebagai sesama jurnalis di banua," ungkap Ketua JMSI Kalsel, Milhan Rusdi.

Seperti diketahui Dewan Pers telah merekomendasikan agar teradu melayani hak jawab dari pengadu dan menjelaskan persoalan pencabutan berita yang dimaksud. Rekomendasi itu diteken melalui lembar Pernyataan Penilaian dan Rekomendasi (PPR) Dewan Pers. Masalah sengketa pers ini dinyatakan selesai. Pihak media terlapor sudah memuat hak jawab dari teradu dan menghapus berita yang dipermasalahkan. (maya/sip)

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner