Wali Kota Banjarmasin: Kesadaran Warga Terkait Protokol Kesehatan Semakin Baik | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Minggu, 07 Juni 2020

Wali Kota Banjarmasin: Kesadaran Warga Terkait Protokol Kesehatan Semakin Baik

BERITABANJARMASIN.COM - Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan (TGTP2) Covid-19 Kota Banjarmasin melakukan peninjauan serta pemantauan ke sejumlah posko penegakkan disiplin protokol kesehatan masa tanggap darurat pasca PSBB di Kota Banjarmasin.

Pada peninjauan tersebut pihak TGTP2 merasa bangga kepada warga kota Banjarmasin terkait tingkat kesadaran penerapan protokol kesehatan yang semakin membaik dari waktu ke waktu, terutama penggunaan masker dan menjaga jarak sebagai upaya pencegahan penyebaran Covid-19 di Kota berjuluk Seribu Sungai itu.

"Sementara kami melihat bahwa tingkat ketaatannya (protokol kesehatan) sudah semakin baik, minimal penegakkan protokol menggunakan masker dan juga menjaga jarak," ucap H Ibnu Sina selaku ketua TGTP2 Covid-19 serta Walikota Banjarmasin, (6/6/2020).

Ia membeberkan berdasarkan kegiatan pemantauan dan peninjauan tersebut pihaknya bersama instansi vertikal lainnya akan melakukan evaluasi untuk mencapai hasil yang lebih baik lagi dan demi terwujudnya pencegahan serta memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di Kota Banjarmasin.

Diakuinya memang dari total 58 titik pantau atau posko penegakkan disiplin tidak semuanya dilakukan peninjauan, namun Beliau berpendapat pada kegiaran tersebut sudah mencakup secara keseluruhan karena berbagai macam tempat sudah terakomodir seperti tempat ibadah, tempat religi, pusat perbelanjaan maupun fasilitas umum ruang terbuka hijau.

"Dari 58 titik pantau itu memang tidak semuanya kita kunjungi, tetapi cukup mewakili lah," jelas H Ibnu Sina. (arum/adv/sip)

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner