Masih Pandemi, Panjat Pinang HUT RI di Banjarmasin Diimbau Tak Dilaksanakan Dulu | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Jumat, 07 Agustus 2020

Masih Pandemi, Panjat Pinang HUT RI di Banjarmasin Diimbau Tak Dilaksanakan Dulu

BERITABANJARMASIN.COM - Wali Kota Banjarmasin H Ibnu Sina, keluarkan surat edaran tentang pedoman peringatan HUT RI di situasi pandemi Covid-19 saat ini.

Hal itu menindaklanjuti Surat Edaran Menteri Dalam Negeri Nomor 492/M.Sesneg/Set/TU.00.04/07/2020 yang semakin meningkat sehingga perlu memperkuat peran serta masyarakat dalam upaya memutus rantai penularan virus Corona.

Menurut Ibnu peringatan kemerdekaan RI bisa disiasati, misalnya jika menggelar perayaan seperti upacara bendera namun tetap mengedepankan protokol kesehatan dari menjaga jarak hingga mengenakan masker.

"Dari Dinas Kesehatan (Dinkes) meminta mengeluarkan surat edaran agar tidak melaksanakan peringatan 17 Agustus, apalagi yang mengumpulkan banyak orang,” jelasnya.

Mengingat peringatan hari kemerdekaan Republik Indonesia biasanya selalu diwarnai dengan kemeriahan..Kemeriahan bisa dilakukan dengan berbagai acara, salah satunya merayakan perlombaan ditap daerah hingga pelosok.

Namun dimomen ke 75 tahun, suasana kemeriahan itu nampaknya tidak akan ditemui, karena pandemi yang masih melanda Indonesia.

Terutama di Kota Banjarmasin, perayaan peringatan hari Kemerdekaan yang jatuh setiap tanggal 17 Agustus akan berlangsung secara sederhana dari tahun sebelumnya. “Kemudian bisa juga komunikasi secara virtual,” tegasnya.

Tak hanya itu. Ibnu meminta perayaan yang identik dengan HUT Kemerdekaan RI seperti panjat pinang bisa ditiadakan dulu pada tahun ini.

Kegiatan yang membangun unsur kerjasama tersebut disarankan untuk diganti. Teknis perubahan lomba masuk keranah Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora). Demikian supaya peringkatan 17 Agustus tidak menjadi tempat penularan baru Covid-19. (arum/sip)

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner