Wali Kota Ibnu Sina Serahkan Bantuan untuk Korban Kebakaran di Jalan Kuripan | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Senin, 07 September 2020

Wali Kota Ibnu Sina Serahkan Bantuan untuk Korban Kebakaran di Jalan Kuripan

BERITABANJARMASIN.COM - Wali Kota Banjarmasin Ibnu Sina serahkan bantuan secara simbolis terhadap korban kebakaran Gang Lima RT 33 Jalan Kuripan, Kecamatan Banjarmasin Timur Senin (7/9/2020) sore.

Tercatat ada sembilan rumah, 12 KK yang menjadi korban si jago merah pada Minggu siang.

Pada kesempatan itu, Ibnu Sina menyampaikan turut berduka cita akan terjadinya musibah tersebut.."Semoga korban kebakaran bisa dengan tabah dan ikhlas menerima musibah itu," paparnya, Senin (7/9/2020).

Orang nomor satu di Kota Baiman itu juga mengimbau agar masyarakat tetap terus berhati-hati. "Terus dilakukan pengecekan kembali pada kompor dan alat listrik biar menghindari kejadian serupa," imbuhnya.

Salah satu penerima bantuan Sam'ah sangat berterimakasih atas bantuan yang diberikan Pemkot Banjarmasin berupa pakaian, sembako dan uang tunai senilai 250 ribu rupiah. "Alhamdulillah bisa mendapatkan bantuan ini,", ungkapnya. (arum/sip)

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner