Disdikbud Kalsel Siapkan Beberapa Program untuk Pengelolaan Museum | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Sabtu, 12 Desember 2020

Disdikbud Kalsel Siapkan Beberapa Program untuk Pengelolaan Museum

BERITABANJARMASIN.COM - Kasi Cagar Budaya dan Permuseuman Disdikbud Kalsel, Arry Risfansyah mengatakan ada sejumlah program yang dilakukan menyambut 2021.

Seperti museum masuk sekolah, lomba mading 3D, pameran temporer yang bekerja sama dengan komunitas pencinta senjata, dan pemeliharaan koleksi.

“Sementara untuk cagar budaya kita rencanakan tahun depan akan ada program jelajah cagar budaya sebagai bentuk pengenalan cagar budaya kepada masyarakat di kabupaten,” ucapnya, Jumat (11/12/2020).

Selanjutnya, Arry mengatakan Disdikbud Kalsel, akan meregistrasi sejumlah cagar budaya untuk diajukan ke tingkat provinsi maupun nasional.

“Untuk data cagar budaya di Kalsel sendiri variatif, karena selama ini cagar budaya itu ada tiga tingkatan yakni kabupaten, provinsi, dan nasional,” ujar Arry.

Sesuai dengan amanat undang-undang yang berlaku, dasar dari cagar budaya yakni harus terlebih dahulu memiliki tim ahli dan tim pendataan.

Oleh karena itu, Seksi Cagar Budaya dan Permuseuman Disdikbud Kalsel saat ini masih terus melakukan penguatan kepada tim tenaga ahli dan pendataan baik di tingkat provinsi ataupun kabupaten/kota.

“Di provinsi sudah terbentuk, insya Allah tahun depan kita akan mengirimkan tim ahli untuk sertifikasi sebagai legalitas suatu cagar budaya,” tutur Arry.

Arry menilai masih banyak masyarakat yang kurang memahami keberadaan cagar budaya.

Begitu juga untuk bentuk cagar budaya sendiri tidak boleh berubah bentuk, baik cagar budaya yang belum ditetapkan apalagi yang sudah ditetapkan. 

“Mungkin karena kurang sosialisasi dan pemahaman dari masyarakat sehingga nantinya akan dikuatkan lagi sosialisasinya,"pungkasnya. (fitri/sip)

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner