BERITABANJARMASIN.COM - Wali Kota Banjarmasin H Ibnu Sina yang juga sebagai Ketua Asosiasi PSSI Kota Banjarmasin, membuka Trofeo Laga Amal (Charity Match) yang digelar untuk mengenang salah satu pejuang sepak bola banua, Alm H Arief Inayatullah Yanuar.
Laga yang dimainkan oleh Barito Putera Legend, Banjarmasin Old Star Selection dan Peseban Banjarmasin itu, digelar di Lapangan Stadion Demang Lehman, Kabupaten Banjar, Senin (28/12/2020).
H Ibnu Sina berharap, laga amal yg digelar oleh para pelaku olahrafa Sepak Bola ini, bisa dijadikan sebuah sumbangsih dan penghormatan kepada almarhum H Arief Inayatullah Yanuar. “Terima kasih banyak kepada Bupati Tanah Laut, Barito Putera Legend, Peseban, dan mudah-mudahan ini menjadi sumbangsih dan penghormatan kita untuk almarhum, terima kasih sudah memajukan dunia sepak bola Kota Banjarmasin” ujarnya.
Bentuk amal yang diberikan untuk keluarga Alm H Arief Inayatullah Yanuar dalam laga tersebut, yaitu dengan melelang beberapa Jersey dari Pemain Barito Putera Legend.
Sekedar informasi, Walikota Banjarmasin H Ibnu Sina bermain sebagai kapten untuk Peseban Banjarmasin, sedangkan Bupati Tanah Laut Sukamta yang juga hadir, bermain untuk Barito Putera Legend.(dokpim-bjm)
Posting Komentar