Musprov, Zulfa Asma Vikra Terpilih Pimpin Gabsi Kalsel | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Kamis, 24 Desember 2020

Musprov, Zulfa Asma Vikra Terpilih Pimpin Gabsi Kalsel

BERITABANJARMASIN.COM - Gabungan Bridge Seluruh Indonesia (Gabsi) Kalsel menggelar Musyawarah Provinsi (Musprov), Kamis (23/12/2020). Zulfa Asma Vikra terpilih menjadi Ketua Gabsi Kalsel  

Dirinya berhasil unggul suara dengan perolehan 6-3 dari pesaingnya, Chandra Bayu. Anggota Komisi IV DPRD Kalsel bidang kesra yang juga membidangi pemuda dan olahraga ini berkomitmen akan mengembangkan olahraga Gabsi di Kalsel dengan program kerja yang akan diimplementasikan dalam lima tahun yang akan datang. 

Diantaranya melaksanakan pelatihan wasit, training untuk pelatih dan juga pembinaan usia dini (16-21 tahun). "Kami ingin masyarakat mengenal lebih jauh apa itu olahraga bridge terutama di sekolah dan universitas," ujarnya kepada BeritaBanjarmasin.com

Untuk menunjang keberlangsungan olahraga ini, kedepan Zulfa ingin adanya peremajaan alat-alat bridge di Kalsel. Dirinya juga menginginkan nantinya setiap universitas memiliki unit mahasiswa di bidang bridge termasuk sekolah juga akan dilakukan pengenalan olahraga bridge. "Nanti akan muncul bibit-bibit muda atlet bridge di Kalsel, ini yang kita inginkan," ujarnya.

Adapun Musyawarah dihadiri delapan Pengkab/Pengkot dari 11 Pengkab/Pengkot yang sudah terbentuk di Kalsel. Sedangkan tiga daerah yang tidak berhadir yaitu, Kabupaten Banjar, Tapin dan Tabalong. Meskipun tidak berhadir, mereka secara resmi menyampaikan siap mendukung hasil musyawarah tersebut.

Sementara itu, Ketua Gabsi Kalsel periode 2017-2020, Suripno Sumas berharap pada kepengurusan yang baru Gabsi di Kalsel dapat lebih maju lagi dan setiap kabupaten/kota memiliki pemain juniornya untuk terus mencetak kader-kader baru yang berprestasi.

"Kita sudah memiliki kader yang berprestasi selain kader lama yang masih aktif dalam kegiatan bridge, kita harapkan ini dapat terus dikembangkan agar lebih maju kedepan," ucapnya. (maya/sip)

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner