Ratusan Kader Gelora Hadiri Launching Akademi Manusia Indonesia di Banjarmasin | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Minggu, 13 Desember 2020

Ratusan Kader Gelora Hadiri Launching Akademi Manusia Indonesia di Banjarmasin

BERITABANJARMASIN.COM - Partai Gelora Indonesia Kalsel melaunching Akademi Manusia Indonesia (AMI) untuk 
DPD Gelora Se-Kalsel di Banjarmasin, Minggu (13/12/2020).

Launching AMI kali ini dihadiri langsung oleh Direktur AMI Pusat yang juga merupakan Wakil Ketua Bidang Kaderisasi DPN Partai Gelora Indonesia Coach Gunawan beserta Tim.

Acara launching ini dimulai dengan kuliah umum AMI dengan Tema "Memperkuat Persatuan Indonesia menuju lima besar dunia". Acara Kuliah umum AMI ini dihadiri 200 kader Gelora se-Kalsel, selebihnya mengikuti secara virtual melalui Platform Zoom Metting. 
Ketua Bidang Kaderisasi Gelora Kalsel, Sa’adah mengatakan, dalam rangkaian agenda tersebut juga diadakan rakor bidang Kaderisasi yang dihadiri 13 DPD se-Kalsel.

Sementara itu menurut Ketua DPW Gelora Kalsel, Riswandi, Akademi Manusia Indonesia ini adalah program pembinaan dan pengkaderan yang bertujuan melahirkan profil manusia Indonesia yang religius, nasionalis, berpengetahuan dan sejahtera yang nantinya siap berkolaborasi dengan setiap elemen bangsa untuk mewujudkan Indonesia menjadi lima besar kekuatan dunia.

Mengingat  prediksi Indonesia akan mendapat bonus demografi dengan masa puncaknya di tahun 2030. Bonus demografi terjadi di saat jumlah usia produktif (15-64 tahun) jauh lebih besar dari usia non produktif (anak-anak termasuk lansia).

"Maka dari itu kita persiapkan dari sekarang, ini menjadi peluang bagi generasi muda khususnya di Kalsel untuk mewujudkan Indonesia menjadi lima besar kekuatan dunia," ujarnya kepada Berita Banjarmasin.com 

Dalam kegiatan tersebut Riswandi menambahkan untuk kelas AMI yang sudah dan akan segera berjalan berjumlah lebih dari 50 kelas dengan total 750 lebih peserta. (maya/sip)

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner