BERITABANJARMASIN.COM - Badan Narkotika Nasional (BNN) Kalsel berencana membangun balai rehabilitasi narkoba. Hingga saat ini (8/1/2021) Kalsel belum memilikinya.
Kepala BNN Provinsi Kalsel, Brigjen Pol Jackson Arison Lapalonga mengatakan, pembangunan itu akan membantu lembaganya memberantas narkoba.
Sesuai surat edaran Mahkamah Agung (MA) untuk pecandu atau korban penyalahgunaan narkoba yang kedapatan memiliki barang tersebut akan dilakukan upaya rehabilitasi.
"Tidak semua masuk penjara, kecuali bagi pengedar, melalui proses hukum di pengadilan," tegasnya.
Pihaknya pun telah mengunjungi DPRD dan bersinergi bersama stakeholder untuk bisa ambil bagian dalam memberantas penyalahgunaan narkotika khususnya di lingkungan generasi muda. (maya/sip)
Posting Komentar