BERITABANJARMASIN.COM - Partai Gelora Indonesia Kota Banjarmasin bagikan paket makanan siap saji untuk
korban banjir di wilayah Kecamatan Banjarmasin timur.
Intensitas hujan yang tinggi mengakibatkan naiknya volume air yang menyebabkan kota Banjarmasin tergenang, dengan rata-rata ketinggian air diatas lutut orang dewasa, hingga mengakibatkan semua kelurahan terendam.
Sampai saat ini warga Kota Banjarmasin masih terus memerlukan bantuan. Melihat situasi yang belum ada perubahan volume air tersebut maka DPD Partai Gelora Kota Banjarmasin berinisiatif membantu makanan siap saji untuk disuplai kepada warga Banjarmasin yang terdampak di beberapa titik.
Seperti di Kelurahan Kelayan Dalam, Kelurahan Sungai Lulut, Kelurahan Pengambangan, dan Kelurahan Pemurus Dalam.
Sirajuddin Habibi, Ketua DPD Partai Gelora Kota
Banjarmasin mengungkapkan kegiatan ini merupakan respon cepat Gelora
terhadap kebutuhan masyarakat Kota Banjarmasin. "Kami berupaya merespon apa yang dibutuhkan masyarakat saat banjir seperti ini," ujarnya.
Sementara itu Riswandi Ketua DPW Gelora Kalsel yang turut hadir dalam kegiatan Gelora Kota Banjarmasin mengapresiasi langkah cepat yang diambil oleh rekan-rekan Gelora Kota Banjarmasin. "Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian terhadap kondisi yang terjadi," tutup Riswandi.
Posting Komentar