BERITABANJARMASIN.COM - Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disperdagin) Kota Banjarmasin menggelar donor darah bagi pedagang maupun warga pasar.
Acara donor darah tersebut bekerjasama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Kecamatan Banjarmasin Tengah yang didukung oleh unit donor darah PMI Kota Banjarmasin.
Plt Kepala Dinas Perdagin yang disampaikan oleh Kepala Bidang PSDP dan Pasar Ichrom Muftezar mengungkapkan tujuan donor darah tersebut untuk mendekatkan pelayanan donor darah bagi pedagang dan warga pasar lainnya untuk membantu kekurangan stok darah di PMI saat pandemi ini
Lanjut pria yang akrab disapa Tezar ini, donor darah tersebut di support oleh alfamart yang memberikan bantuan paket tambahan sebanyak 100 paket sembako untuk 100 orang pertama yang mendonorkan darahnya.
"Mudah-mudahan dalam kegiatan Donor Darah ke-VII ini kita kembali mencapai target minimal 100 kantong darah seperti kegiatan sebelumnya," ungkapnya.
Kemudian Tezar yang juga sebagai Ketua Pengurus PMI Kecamatan Banjarmasin Tengah memberitahukan bahwa kegiatan tersebut dilaksanakan pada Hari Selasa, 23 Februari 2021 Pukul 09.00 s/d 14.00 WITA yang bertempat di Pusat Kuliner Pertokoan Pasar Baru Permai Lantai 3 Jalan Niaga Timur Kelurahan Kertak Baru Ilir Banjarmasin dan mengangkat tema Pasar Berbagi Untuk Kemanusiaan Jilid Vll.
"Mudah-mudahan kegiatan ini berjalan lancar dan kami berharap warga pasar maupun masyarakat lainnya bisa ikut bepartisipasi untuk mendonorkan darahnya," pungkas Tezar. (adv/sip)
Posting Komentar