Kesbangpol Kalsel Imbau Masyarakat Jaga Stabilitas Jelang PSU | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Senin, 29 Maret 2021

Kesbangpol Kalsel Imbau Masyarakat Jaga Stabilitas Jelang PSU

BERITABANJARMASIN.COM - Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kalsel, Heriansyah mengatakan pemungutan suara ulang (PSU) di Kalsel akan meningkatkan suhu politik khususnya di wilayah yang menyelenggarakan PSU.

"Setinggi apa pun suhu politik, kita semua harus selalu mengingatkan seluruh lapisan masyarakat agar tetap menjaga persaudaraan, persatuan dan kesatuan masyarakat kita jangan sampai terbelah hanya karena beda pilihan," ucapnya, Senin (29/3/2021).

Meski hingga kini menurutnya kondisi Kalsel masih kondusif aman, rukun, dan damai, ia mengingatkan seluruh lapisan masyarakat agar menjaga rasa kekeluargaan dan persatuan.

"Tingkatkan sinergitas antar sesama sesuai fungsi dan peran masing-masing. Melibatkan TNI/Polri, tokoh agama, tokoh masyarakat, dan seluruh lapisan masyarakat, agar PSU ini berjalan tertib aman," ujar dia.

Dari berbagai situasi dan kondisi yang berkembang di Kalsel, proses pilkada di tahun 2020 dapat dilewati dengan baik, meskipun pelaksananya di tengah situasi pandemi Covid-19.

"Pelaksanaan pemunggutan suara ulang adalah ujian bagi demokrasi Kalsel. Suksesnys PSU mencerminkan kematangan Kalsel dalam menyelenggarakan pesta demokrasi," ujar Heriansyah. (fitri/sip)

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner